Langsung ke konten utama

Refleksi 2017 dan Menatap 2018



Refleksi 2017 dan Menatap 2018

Setelah terakhir kali nulis di blog Bulan Mei 2017, akhirnya setelah mengumpulkan niat bisa menulis lagi. Sebenarnya beberapa bulan lalu sudah niat nulis, Cuma akhirnya baru sempat sekarang. Segala puji syukur kepadaMu ya Allah, yang masih diberi kesempatan hingga memasuki usia 24 tahun dan bisa melalui tahun 2017.  
Tahun 2017 merupakan tahun terberat untuk keluarga kami, sebab Ibu hampir selama 10 bulan lebih diberi cobaan dan ujian mengalami sakit, dimulai sakit tulang belakang, paru-paru hingga herves. Hampir setiap pekan bolak balik rumah sakit dan apotik. Pernah berpikir sedikit putus asa dan tidak tega melihat kondisi Ibu, namun Alhamdulilah Allah menjawab doa kami dan sekarang keadaannya sudah sangat membaik, lalu berat badan yang turun perlahan menjadi naik kembali.
Tiada henti-hentinya terus bersyukur kepadaMu yang menjawab do’a-doa kami. Alhamdulilah juga rezeki yang Allah berikan mencukupi keluarga kami, walau beberapa tahun yang lalu sempat mengalami kesusahan bahkan untuk membayar sekolah saja lumayan sulit, namun saat ini rezeki yang Allah berikan sangat mencukupi.
Allah tidak akan membebani mahluknya sesuai dengan kesanggupannya dan jika kita sabar menghadapi ujian tersebut, Insya Allah nanti Allah akan menambahkan rezeki kita. Sekarang berikhtiar untuk sedikit renovasi rumah yang sempat terhenti beberapa tahun yang lalu.
Harapan saya Tahun 2018 ini semoga penyakit Ibu bisa sembuh semua, karena sampai saat ini masih dalam pengobatan untuk paru-parunya, memiliki pekerjaan yang lebih baik (walau masih berpikir bisa mendapatkan pekerjaan yang lebih baik atau malah sebaliknya). Mengenai pasangan hanya mengikuti alur yang Allah takdirkan kepada hamba, walau tidak ada usahanya yang dilakukan tapi sekarang memang belum terlalu memikirkan mungkin karena sudah lelah ketika bekerja dan perjalanan pulang pergi ketika bekerja serta ada sedikit game sehingga tidak terlalu pusing memikirkannya.
Ikhlas saja dan berusaha semaksimal ketika mengerjakan sesuatu, nanti kalau memang sudah saatnya semua Allah yang akan memberikannya. Berdoa terus bukan hanya untuk diri sendiri tapi juga untuk orang lain, walau orang lain sendiri tidak mengetahui kita mendoakannya..

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sarana Prasarana Pendidikan Formal dan Nonformal

BAB II PEMBAHASAN A.       Peran Pendidik dalam Perencanaan Kebutuhan Sarana, Pengadaan, Inventarisasi, Penataan/Penyimpanan, Pemakaian, Pemeliharaan, Penghapusan dan Pengawasan Sarana dan Prasarana di PKBM 13 Cipinang 1.       Hakikat Sarana dan Prasarana Pendidikan Menurut Suharsimi Arikunto (1987), sarana pendidikan ialah semua fasilitas yang diperlukan dalam proses belajar mengajar, baik yang bergerak maupun tidak bergerak agar mencapaian tujuan pendidikan dapat berjalan dengan lancar, teratur, efektif dan efisien. Prasarana pendidikan adalah alat yang tidak langsung yang digunakan untuk pencapai tujuan pendidikan. Yang termasuk prasarana misalnya ; Bangunan sekolah, lapangan olahraga, asrama guru, dan sebagainya.   2.       Hakikat Manajemen Sarana dan Prasarana Meurut Ari Gunawan (1996) Manajemen sarana dan prasarana pendidikan merupakan seluruh proses kegiatan yang direncanakan da...

penerapan andragogi

Penerapan andragogi dalam Metode Pembelajaran Penggunaan metode pembelajaran dalam pendidikan orang dewasa berimplikasi pada penggunaan teknik pembelajaran yang dipandang cocok digunakan di dalam menumbuhkan perilaku warga belajar. Knowles mengklasifikasi teknik pembelajaran dalam mencapai tujuan belajar berdasarkan tipe kegiatan belajar, yakni; sikap, pengetahuan dan keterampilan. Kegiatan belajar pada pendidikan orang dewasa masih merupakan kegiatan belajar yang paling efisien dan paling dapat diterima serta merupakan alat yang dinamis dan fleksibel dalam membantu orang dewasa belajar. Oleh karena, kegiatan belajar merupakan alat yang dinamis dan fleksibel dalam membantu orang dewasa, maka penggunaan metode belajar diperlukan berdasarkan prinsip-prinsip belajar orang dewasa. Metode belajar orang dewasa adalah cara mengorganisir peserta agar mereka melakukan kegiatan belajar, baik dalam bentuk kegiatan teori maupun praktek. ( Anonim: 2006) Metode pembelajaran yang dapat dig...

Tenaga Kependidikan Dalam Pendidikan Luar Sekolah

Tenaga PNF, yang disebut juga PTK-PNF (Pendidik dan Tenaga Kependidikan – Pendidikan Nonformal). Berikut adalah ketenagaan PNF : Pendidik pada PNF :   Pamong Belajar adalah PNS yang bertugas untuk melaksanakan pengembangan model, pembuatan percontohan serta penilaian dalam rangka pengendalian mutu dan dampak pelaksanaan program PNFPI sesuai dengan Kepmenko-wasbangpan.  Pendidik atau pamong PAUD adalah Tenaga honorer yang diberi tugas, tanggung jawab dan wewenang melaksanakan pembelajaran pada lembaga Pendidikan Anak Usia Dini jalur nonformal seperti kelompok bermain, taman penitipan anak, dan satuan PAUD sejenis .   Instruktur Kursus adalah Tenaga Pendidik yang bertugas untuk melaksanakan pembelajaran bagi warga masyarakat yang membutuhkan keterampilan tertentu yang dapat digunakan untuk keterampilan hidup dan dimanfaatkan sebagai mata pencarian.  Tutor Pendidikan NonFormal (PNF) adalah anggota ma...